EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI ABSENSI PEGAWAI APARATUR SIPIL NEGARA (ASN) BERBASIS WEB PADA BPBD PROVINSI NTB
Keywords:
Efektivitas, Sistem Informasi, AbsensiAbstract
Absensi kehadiran pegawai merupakan faktor penting bagi sebuah instansi atau perusahaan untuk mencapai tujuan, hal ini berkaitan dengan kedisplinan dan berdampak pada kinerja dari masing-masing pegawai. Oleh karena itu, perlu adanya pendataan khusus untuk mencatat absensi kehadiran dan ketidakhadiran agar aktifitas kerja dapat tercatat secara realtime dan baik. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mencapai sistem informasi absensi yang baik, salah satunya menggunakan teknologi komputer berupa E-Sensi. Penerapan aplikasi E-Sensi bisa mempermudah pencatatan kehadiran dan memberikan data realtime mengenai lokasi pengguna, yang hanya bisa diakses melalui perangkat yang sudah terdaftar. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan pelaksanaan program pemerintah dalam upaya digitalisasi administrasi untuk meningkatkan kedisiplinan dan efisiensi Aparatur Sipil Negara (ASN). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan situs penelitian pada Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi NTB. Sedangkan fokus penelitian ini adalah melihat pengaruh di terapkannya sistem absensi berbasis web berupa mobiles apps E-Sensi;. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan aplikasi presensi online bernama E-Sensi pada Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi NTB telah memberikan dampak positif terhadap tingkat kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan mengurangi keterlambatan.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 PEDAMAS (PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.