PELATIHAN PEMBUATAN RENCANA KERJA SEKOLAH DASAR BERBASIS RAPOR PENDIDIKAN
Keywords:
Pelatihan, Rencana Keja Sekolah, Raport PendidikanAbstract
Program Kemitraan Masyarakat (PKM) bagi kepala sekolah dan guru sekolah dasar dilakukan dalam bentuk kegiatan pelatihan pembuatan rencana kerja sekolah berbasis raport pendidikan.Tujuan kegiatan ini untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan pada kepala sekolah dan guru dalam membuat rencana kerja sekolah berdasarkan hasil raport pendidikannya dan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam melaksanakan peningkatan mutu sekolah. Kegiatan pelatihan ini menggunakan metode ceramah, tanya jawab dan diskusi. Peserta pelatihan adalah kepala sekolah dan guru yang berjumlah 20 orang. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa guru kurang memahami materi yang diberikan tentang pembuatan rencana kerja sekolah berbasis hasil capaian raport pendidikan setelah pelatihan guru dan kepala sekolah sudah memahami dengan kategori baik, diharapkan mereka dapat membuat rencana kerja sekolah masing-masing, yang merupakan salah satu tugas kepala sekolah dan guru. Diharapkan kepala sekolah dan guru sekolah dasar dapat mengerti dan memahami materi yang diberikan pada kegiatan ini, karena materi ini dilengkapi dengan latihan memahaman pembuatan rencana kerja sekolah berbasis raport pendidikan, sehingga kendala kepala sekolah dan guru dalam pembuatan rencana kerja sekolah berbasis raport pendidikan bisa teratasi.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 PEDAMAS (PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.